You need to enable javaScript to run this app.

Rapat Koordinasi 18 Bagian Manajemen

  • Sabtu, 25 Juli 2020
  • admin
  • 0 komentar
Rapat Koordinasi 18 Bagian Manajemen

SMANDA - Tahun ajaran 2020/2021 sudah dimulai. Segenap jajaran guru dan kepala sekolah SMAN 2 Malang pun telah menggelar serangkaian rapat kerja dan rapat koordinasi. Tujuannya, membuat program kerja yang akan diimplementasikan sepanjang tahun ajaran baru. Terutama program kerja di tiap-tiap bidang Manajemen 18 Bagian SMAN 2 Malang.

Kegiatan rapat koordinasi 18 bagian itu dilaksanakan pada 22-23 Juli 2020. Bertempat di Lab Biologi SMAN 2 Malang, para penanggung jawab di tiap-tiap bidang mempresentasikan program kerjanya masing-masing. Tentunya dengan mengacu pada prosedur mutu yang telah ditetapkan.

Adapun 18 Bagian tersebut adalah bidang Kepala Sekolah, Unit Penjaminan Mutu (UPM), Kurikulum, Sarana dan Prasarana, Humas, Kesiswaan, dan Laboratorium. Ada juga Olimpiade Sains dan Seni, Bimbingan dan Konseling, UKS, Adiwiyata, serta MGMP. Bidang Koperasi Siswa, Bendahara, Website, Tatibsi, Perpustakaan dan GLS, serta Tata Usaha juga ikut serta.

Hasil dari rapat tersebut adalah masing-masing bidang sepakat untuk mewujudkan SMAN 2 Malang yang berkomitmen untuk mewujudkan tertib administratif, dan memiliki Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI).

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Dra. Fety Susilawatie, M.Pd.

- Kepala Sekolah -

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh Alhamdulillahi robbil alamin kami panjatkan kehadirat Allah, bahwasannya dengan rahmat dan karunia-Nya lah akhirnya Website sekolah ini…

Berlangganan
Banner