Patria Smanda Turun Arena! Gaspol di Semifinal Turnamen Voli Pelajar 2025
- Rabu, 30 Juli 2025
- admin
- 0 komentar
MALANG (30/7/2025) – Tim voli putra dan putri SMAN 2 Malang akan berlaga di babak semifinal Turnamen Voli Pelajar 2025 yang digelar di GOR Ken Arok, Rabu, 30 Juli 2025. Tim putra akan menghadapi SMAN 1 Turen pada pukul 13.00 WIB, sedangkan tim putri akan bertemu SMK Nasional pukul 14.00 WIB.
Pertandingan ini menjadi sorotan karena SMAN 2 Malang berhasil menembus semifinal untuk dua kategori sekaligus. Babak semifinal ini akan menentukan siapa yang akan melaju ke partai puncak dalam ajang tahunan bergengsi ini.
Bagi para pendukung, ini adalah momentum penting untuk memberi semangat kepada atlet-atlet muda. Kami bangga bisa membawa dua tim sekaligus ke semifinal. Semoga bisa memberikan permainan terbaik dan membanggakan sekolah.
Dengan dukungan penuh dari sekolah, pelatih, dan supporter, SMAN 2 Malang diharapkan mampu mencetak sejarah baru dengan meloloskan kedua tim ke final dan bahkan meraih juara ganda.
Artikel Terkait
Semangat Juang Murid Kelas XII SMAN 2 Kota Malang Mengikuti Tes Kemampuan Akademik!
Senin, 03 November 2025
Semangat Pemuda Menggema di Lapangan Smanda: SMAN 2 Kota Malang Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Selasa, 28 Oktober 2025
SMAN 2 Kota Malang Gelar Gladi Bersih TKA: Persiapan Matang Menuju Sukses Seleksi Perguruan Tinggi
Senin, 27 Oktober 2025
Kapolsek Klojen Ingatkan Murid SMAN 2 Kota Malang: “Fokuslah Belajar, Jangan Terprovokasi Aksi Anarkis!”
Senin, 20 Oktober 2025
Guru Sman 2 Kota Malang Raih Juara 3 Anugerah Guru Prima Jawa Timur 2025, Bukti Dedikasi dan Inovasi Pendidikan
Minggu, 19 Oktober 2025