You need to enable javaScript to run this app.

Kegiatan Outdoor Learning Kelas X di SMAN 2 Malang: Petualangan Edukatif yang Seru!

  • Rabu, 16 Oktober 2024
  • admin
  • 0 komentar
Kegiatan Outdoor Learning Kelas X di SMAN 2 Malang: Petualangan Edukatif yang Seru!

Malang (16/10/2024) - Hari yang cerah, menjadi momen siswa-siswi Kelas X SMAN 2 Malang memulai hari dengan semangat tinggi dalam kegiatan Outdoor Learning yang berlangsung pada tahun 2024. Kegiatan ini dimulai dengan apel pemberangkatan di halaman sekolah, di mana semua siswa berkumpul dengan penuh antusiasme.

Apel berlangsung dari pukul 06.30 hingga 07.00, diikuti dengan persiapan pemberangkatan yang hanya berlangsung selama 15 menit, tetapi cukup untuk membangkitkan semangat juang mereka. Perjalanan dimulai menuju WESB (Wisata Edukasi Susu Batu) dengan durasi sekitar 45 menit. Sesampainya di sana, siswa disuguhkan dengan materi demonstrasi wisata edukasi yang berlangsung dari pukul 08.00 hingga 11.00. Kegiatan ini tidak hanya memberikan wawasan baru tentang dunia susu dan pertanian, tetapi juga menambah pengalaman berharga bagi para siswa.

Setelah sesi materi, waktu pun tiba untuk berfoto! Sesi foto untuk dokumentasi dilaksanakan dari pukul 11.00 hingga 11.15, menangkap momen-momen bahagia para siswa yang penuh keceriaan. Tak lama kemudian, waktu ISHOMA (Istirahat, Sholat, dan Makan) tiba, memberi kesempatan kepada siswa untuk mengisi energi sebelum melanjutkan perjalanan ke Balai Besar Inseminasi Buatan (BBIB).

Perjalanan ke BBIB dilakukan dari pukul 12.15 hingga 13.00. Sesampainya di BBIB, siswa-siswi mendapatkan kesempatan langka untuk mengunjungi dan belajar mengenai proses inseminasi buatan pada hewan. Kunjungan belajar ini berlangsung dari pukul 13.00 hingga 15.30 dan menjadi pengalaman yang sangat menarik bagi mereka. Setelah sesi belajar yang padat, lagi-lagi para siswa berpose untuk sesi foto dokumentasi pada pukul 15.30 hingga 16.00, mengabadikan momen-momen tak terlupakan selama kunjungan mereka.

Perjalanan kembali ke sekolah dimulai pada pukul 16.00 dan berlangsung hingga 17.00, membawa pulang berbagai pengetahuan dan kenangan indah dari kegiatan hari ini. Kegiatan Outdoor Learning ini bukan hanya tentang belajar di luar kelas, tetapi juga tentang kebersamaan dan pengalaman yang tak terlupakan.

SMAN 2 Malang terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan yang menyenangkan dan mendidik bagi semua siswanya!

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

Dra. Fety Susilawatie, M.Pd.

- Kepala Sekolah -

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh Alhamdulillahi robbil alamin kami panjatkan kehadirat Allah, bahwasannya dengan rahmat dan karunia-Nya lah akhirnya Website sekolah ini…

Berlangganan
Banner