Gerakan Indonesia Akhiri Tuberkulosis
- Senin, 29 April 2024
- admin
- 0 komentar

Malang (29/4/2024) - Puskesmas Bareng dan Ciptomulyo menggelar kegiatan penyuluhan dan skrining TBC bagi murid SMA di Kota Malang. Acara ini berlangsung pada hari Senin, 29 April 2024, mulai pukul 08.00 hingga 11.30 WIB, di Aula Sabhayatama.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya deteksi dini serta pencegahan penyakit Tuberkulosis (TBC) di kalangan remaja. Para peserta diajak untuk memahami gejala, cara penularan, dan langkah-langkah pencegahan TBC.
Puskesmas Bareng dan Ciptomulyo turut mengajak para murid SMA untuk mengikuti skrining TBC sebagai langkah awal dalam deteksi dini penyakit ini. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran kesehatan masyarakat khususnya di kalangan remaja.
Acara ini mendapat sambutan positif dari para murid SMA dan pihak sekolah. Mereka mengapresiasi upaya Puskesmas Bareng dan Ciptomulyo dalam memberikan edukasi tentang pentingnya kesehatan tubuh dan pencegahan penyakit.
Artikel Terkait

Upacara Bendera di SMAN 2 Malang, AKP Yulius Sapto Ingatkan Pentingnya Ketertiban Lalu Lintas
Senin, 17 Februari 2025

SMAN 2 Malang Gelar Peringatan Isra Mi’raj 1446 H, Bangun Generasi Berakhlak dan Visioner
Jum'at, 07 Februari 2025

Workshop Peningkatan Kompetensi SMAN 2 Malang: Membangun Guru dan Tenaga Kependidikan Berkualitas
Kamis, 09 Januari 2025

Parenting Day SMAN 2 Malang: Menggali dan Mengembangkan Bakat Anak Bersama Orang Tua
Rabu, 08 Januari 2025